Ngambon — Pemerintah Desa Karangmangu bersama unsur terkait melaksanakan kegiatan Panen Raya Jagung  Kuartal I Tahun 2026 yang bertempat di Desa Karangmangu, Kecamatan Ngambon. Kegiatan ini dilaksanakan mulai pukul 09.30 WIB hingga selesai dan berlangsung dengan tertib serta lancar.

Panen raya tersebut dihadiri oleh Kapolsek Rayon 6, PPL Kecamatan Ngambon, jajaran Polsek Ngambon, Koramil Ngambon, Satpol PP Kecamatan Ngambon, Pemerintah Desa Karangmangu, serta warga Desa Karangmangu sebagai pelaku utama sektor pertanian.

Kegiatan panen raya ini merupakan bentuk dukungan bersama terhadap program ketahanan pangan Nasional sekaligus upaya meningkatkan kesejahteraan petani. Kehadiran unsur TNI, Polri, dan Pemerintah menunjukkan sinergi lintas sektor dalam mendukung keberhasilan pertanian di wilayah Kecamatan Ngambon.

Melalui panen raya ini diharapkan hasil pertanian masyarakat Desa Karangmangu terus meningkat, sehingga mampu menopang perekonomian warga serta menjaga ketersediaan pangan di tingkat lokal. Pemerintah dan seluruh pihak terkait berkomitmen untuk terus mendampingi petani melalui pembinaan, pendampingan teknis, serta menjaga situasi yang aman dan kondusif red/al


By Admin
Dibuat tanggal 08-01-2026
20 Dilihat